
Karya Ilmiah Remaja SMAN 1 Jepara kembali bangga akan keberhasilan salah satu anggota mereka dalam perlombaan Karya Tulis Ilmiah yang diselenggarakan oleh Astra Honda pada Jumat (7/7/2017).
Perlombaan yang diadakan di kantor Astra Honda Semarang ini merupakan ajang bagi siswa SMA/MA/SMK Sederajat untuk mengasah kemampuan dalam bidang karya tulis ilmiah. Salah satunya adalah Dicky Riandy Prasetya Sultansyah, sudah kesekian kalinya ia menyandang gelar juara di setiap perlombaan yang diikutinya dan kali ini remaja itu kembali meraih juara dua dalam Lomba karya tulis ilmiah AHMBS 2017 yang telah diadakan sejak tiga tahun lalu.
Dalam proses penggarapan karya tulis ilmiahnya tentang pemanfaatan Latoh sebagai bahan utama pembuatan es krim Lareza (latoh rasa enak dan lezat) ini tidak lepas dari bimbingan Dra. Puji Rahayu sebagai pembina Karya Ilmiah Remaja.
“Sebenarnya saya juga tidak menyangka bisa juara dua, karena persiapannya sedikit dan waktunya juga mepet. Tapi seneng lah, akhirnya bisa membawa nama SMA,” ungkapnya. (EEA)