Miliki Ambisi Untuk Menang Melalui Lomba Kebersihan Kelas

Para siswa yang memulai bersih-bersih kelas pada Selasa (07/04) hingga Rabu (08/04) untuk penilaian kebersihan kelas.
Para siswa yang memulai bersih-bersih kelas pada Selasa (7/4) hingga Rabu (8/4) untuk penilaian kebersihan kelas.

Pihak sekolah mengadakan penilaian kebersihan kelas sebagai ajang perlombaan yang bertujuan agar para siswa selalu tertib membersihkan ruangan kelas dan sekitarnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (7/4) hingga Rabu (8/4) sedangkan penilaian tersebut dilaksanakan pada Kamis (9/4) hingga Jumat (10/4). Kebersihan dilaksanakan hingga pukul 17.00 WIB.

Para siswa membersihkan kelasnya dengan penuh semangat dan ambisi untuk menang. Penilaian ini meliputi kebersihan dan kerapian ruang kelas, adanya papan pengumuman, foto pahlawan, kata-kata motivasi, tiang dan benderannya, alat kebersihan, kelengkapan administrasi serta jurnal kelas.

“Seru banget bersih-bersihnya, pengennya sih menang. Semoga saja,” ungkap salah satu siswa kelas X yang tengah asyik dengan membersihkan kelasnya.

Penilaian sudah dimulai kemarin Kamis (9/10) oleh beberapa guru yang datang ke berbagai kelas. Siapakah pemenang lomba kebersihan kelas tahun ini? Kita tunggu saja. (SJPA)

Miliki Ambisi Untuk Menang Melalui Lomba Kebersihan Kelas
Scroll to top