Jingle GeKAES Hentakkan Pensi GeKAES XXVI

SMANSARA.COM— Ratusan penonton merapat ke lapangan Pensi GeKAES XXVI untuk menonton dan menyanyikan jingle GeKAES bersama sembari menunggu guest star. Lirik jingle GeKAES XXVI sendiri terinspirasi dari tema GeKAES XXVI yang disangkut pautkan dengan tema nya Setranala yang artinya pesona dan kharisma. Untuk lirik jingle GeKAES XXVI dibuat oleh semua anak-anak jingle tetapi yang paling banyak mengeluarkan ide yaitu Atta pemain drum di jingle GeKAES XXVI.

Yang terlibat dalam pembuatan jingle GeKAES XXVI ada Kayla, Diajeng (vocal), Faros, Rakha, Lukman (guitar), Huda (bass), jovaldian (keyboard), dan Atta (drum). Untuk syuting jingle dimulai dari akhir Februari sampai akhir Juni, pembuatan videonya ada di Revast Studio Senenan. Beberapa kendala saat pembuatan jinglenya setiap latihan anggota tidak lengkap, vokalisnya kurang satu, cuma punya waktu saat pulang sekolah untuk latihan, dan ada beberapa anggota yang rumahnya jauh.

“Walaupun banyak kendalanya masih bisa diatasi soalnya kita saling percaya satu sama lain.” ujar Kayla vocalis jingle GeKAES XXVI. “Kesan saya senang bisa jadi salah satu anggota jingle dan aku bangga jadi salah satu vokalisnya yang nerusin jingle juga, kemudian bisa kenal sama mas mba yang ada di jingle yang ramah-ramah, baik dan bisa diajak kerja sama, pesannya untuk jingle selanjutnya siapapun anggotanya tetap jadiin jingle itu sebagai hal yang istimewa hal yang spesial karena jingle akan diputer dimanapun ada event GeKAES XXVI.” ujar Diajeng vocalis jingle GeKAES XXVI.

Jingle GeKAES Hentakkan Pensi GeKAES XXVI
Scroll to top