Groover band menjadi salah satu band yang berani menantang peserta-peserta lainnya yang rata-rata adalah kakak kelas mereka. Band yang berasal dari SMPN 1 Jepara ini mengaku cukup semangat mengikuti event ini.
Latihan setiap hari selama 2 minggu telah mereka lakukan untuk persiapan mengikuti liband ini. Dewa sebagai pelatih telah mempersiapkan Groover Band untuk membawakan lagu Biarlah dari Nidji sebagai lagu wajib dan Kamu dari CJR untuk lagu pilihan. Band ini beranggotakan 5 orang dan semua masih menduduki bangku kelas 8 SMP.
Band yang memiliki personil Nafi sebagai vokalis, Arji sebagai bassis, Omega sebagai drummer, Nungga sebagai gitaris, dan Devara pemain keyboard. Para personil mengaku ingin menambah pengalaman dengan mengikuti event ini. Mereka juga bercerita bahwa group band mereka adalah group lama yang mereka coba bangun lagi. Dan dengan mengikuti liband ini mereka berharap The Groover Band akan bangkit kembali.
“Untuk menambah pengalaman dan piagam yang bisa bantu masuk SMA juga,” ungkap group leader Groover Band. Dan mereka pun juga menambahkan bahwa mereka ingin jadi band yang unggul dan bisa menjadi juara liband kali ini. Dan pastinya mereka ingin menjadi bintang di sore hari ini.(REA/CMRD)