Hari kedua pelaksanaan classmeeting diadakan pertandingan yang sama seperti kemarin Selasa (16/12), tetapi ada satu perlombaan yang berbeda, yaitu Estafet. Estafet ini diadakan Rabu (17/12) yang dilaksanakan dari babak pertama hingga babak final.
Pertandingan ini berlangsung sangat meriah dan membuat warga SMAN 1 Jepara antusias melihatnya. Estafet ini ada empat babak, yaitu tiga orang laki-laki berjalan menggunakan satu sarung, tiga orang perempuan menggunakan bakiak, satu orang berjalan dengan menggigit sendok yang diatasnya terdapat sebuah kelereng, dan jembatan bergoyang.
Pertandingan ini dimenangkan oleh XI IPA 2 sebagai juara pertama, XII IPA 5 dan X IPA 5 sebagai juara kedua, serta XI IPA 1 sebagai juara ketiga. (SJPA)
Estafet Bikin Heboh Supporter